Nuansa Cinta Bersama Yaris

0 komentar
Nuansa Cinta Bersama Yaris


INSPIRASI untuk melakukan modifikasi terhadap kendaraan yang dimiliki tidak hanya dilakukan orang per orang. Kini, modifikasi kendaraan mulai dilirik dealer kendaraan sebelum dilepas ke pasaran. Salah satunya dilakukan Kalla Toyota.

Sebelum melepas mobil keluaran terbaru Yaris, mereka terlebih dahulu memodifikasi mobil jenis ini dengan berbagai desain interior maupun eksterior. Mobil modifikasi tersebut kemudian diberi nama New Yaris Valentine Series–Limited Edition. Di mobil Yaris modifikasi ini, suasana cinta akan sangat dirasakan oleh penggunanya.

Betapa tidak, baik desain interior maupun eksteriornya, nuansa cinta melengkapi setiap sudut kendaraan ini. Konsep mobil modifikasi ini lebih kepada suasana Valentine atau sering kita istilahkan kasih sayang atau cinta. Desain eksterior misalnya, sedikitnya ada 60 kupu-kupu terbang yang didominasi warna pink. 

Pemberian kupu-kupu terbang ini karena makhluk hidup yang dilambangkan dengan cinta. Selain gambar kupu-kupu, permberian warna pink juga semakin menjadikan kendaraan ini penuh dengan nuansa cinta. 

Untuk melakukan modifikasi kendaraan tersebut, Kalla Toyota memberikan kepercayaan kepada modifikator ternama di Makassar, Sound Galeri di Jalan Masjid Raya untuk Mendesain mobil ini penuh dengan suasana cinta. Biaya modifikasi berkisar Rp8 juta.

Selain desain eksterior yang penuh dengan nuansa cinta, Markom Section Head Kalla Toyota, Yudi G mengatakan bahwa desain interior dengan nuansa cinta tidak kalah menariknya pada desain interior. Bahkan desain interior ini semakin memberikan suasana cinta yang lebih terasa. Itu karena jok mobil MB-Camaro Piesta ini terdapat lambang hati.

"Pokoknya, nuansa cinta menjadi dominan terhadap mobil Yaris yang memang kita konsep bersamaan dengan Valentine. Begitu berada di dalam kendaraan ini, pemilik akan merasakan suasana berbeda ketika mengendaraai mobil ini," kata Yudi.

Modifikasi mobil Yaris dengan konsep Valentine Series ini akan terasa semakin menarik ketika dikendarai kaula muda. Jiwa muda memang menjadi salah satu konsep mobil modifikasi tersebut. "Selain itu, modifikasi mobil ini akan menambah kenyamanan dan gaya dalam berkendara. Sehingga kita bisa merasakan ada keistimewaan dibanding dengan mobil lainnya," kata Yudi. (sah)
If you like this post, please share it!
Digg it StumbleUpon del.icio.us Google Yahoo! reddit

No Response to "Nuansa Cinta Bersama Yaris"

Posting Komentar