Posted by hendi in
Puisi Islami Terbaru & Terbaik
Puisi Islami Terbaru & Terbaik – Kenapa Raden Beletz memberi judul puisi di atas dengan kata “Puisi Islami Terbaru & Terbaik” adalah untuk menarik pencarian agar semua yang membaca puisi di bawah ini setidaknya akan berpikir, jika ia sedang lalai semoga cepat sadar dari kelalaiannya, jika ia memang tidak lalai, setidaknya akan saling mengingatkan orang sekitarnya yang sedang lalai seperti pada tulisan saya dengan judul kisah paling mengharukan.Saya bukan ingin menggurui Anda semua yang sempat membaca puisi islami ini, tapi saya hanya sekedar mengingatkan siapa tahu anda atau orang disekitar anda masih ada yang lalai, maka ingatlah…
Ingatlah…Setelah membaca Puisi Islami Terbaru & Terbaik di atas, saya minta anda untuk berkomentar mengenai isi puisi islam tersebut, atau unek-unek yang ingin anda keluarkan untuk sesama muslim atau bangsa ini yang memang sedang banyak diberi cobaan. Puisi Islam terbaik di atas saya ambil dari forum ggkarir yang ditulis oleh Infrannah Laa Tahzan.
Hujan ….
Kabarkan pada dunia lewat tetes tirta
Betapa besar karunia-NYA … sungguh agung tiada terkira
Wahai angin sepoi yang tak ubah laksana beliung
Sapalah mereka yang mulai melalaikan-NYA
Tegurlah mereka … insan yang kian jauh tuk tunaikan hak-Nya
Duh …
Bumi yang kini terbasahi …
Peringatkanlah para durjana yang kian merajalela
Tampakkanlah olehMU bahwa kegagahan hanyalah hiasan semata
Buktikanlah apa yang mereka damba adalah hal sia-sia
Rimbun perdu nan hijau …
Bergoyang ikuti alur sang bayu …
Kian cepat lalu tumbang
Ingatlah wahai para penghuni sementara
Seberapa besar jayamu sekejap pun pasti kan sirna…
Hilang dalam sekejap …
Musnah tak berbekas
Apa yang kau bangga
Jika dengan air saja jadi merana
Apa yang kau harap
Bila tanah telah meratakan semuanya..
Apa yang kau impi tatkala sang bayu tiada lagi tersenyum berseri …
No Response to "Puisi Islami Terbaru & Terbaik"
Posting Komentar