Posted by hendi in
Kuda Lumping Berteknologi Mobil
Minggu, 13 Februari 2011 | 07:03 WIBMOTOR PLUS/ANDIKA
TERKAIT
PURWOKERTO, KOMPAS.COM - Modifikasi sepeda motor di Purwokerto identik dengan aliran streetfighter, belakangan ini. Namun Siswo Winoto, juragan rumah modifikasi Win's Paddock, coba menyodorkan karya baru yang disebutnya "Kuda Lumping dari Jawa" berteknologi canggih dengan bahan dasar Yamaha Jupiter MX 135LC buatan 2006.
Dalam mengubah tampilan bebek garputala ini, Wiwin - demikian sapaan akrab Winoto - memadukan duck fighter, teknologi dan kultur. boleh mengklaim apa saja, tapi ciri streetfighter masih terbawa sedikit dengan bagian belakang, terutama ujung jok dan sepetbor yang lancip. Termasuk juga desain lengan ayun yang panjang gaya Amerika.
Namun desain bodi, sangat kuat mencerminkan kuda lumping, apalagi congor yang doyan makan beling. Lampu depan diambil dari Yamaha Jupiter Z. Inilah racikan kombinasi teknologi dan kultur yang dimaksud sang modifikator.
Tak cuma itu. Switch kontak seperti mobil Eropa yang cukup dipencet untuk menyalakan mesin. Trus, bila melinrasi jalan gelap, lampu akan menyala secara otomatis karena sudah dilengkapi sensor cahaya.
Di sini, Wiwin juga memakai sensor start engine. Cukup dengan sekali tepuk tangan dari jarak satu meter, mesin akan menyala. Selain juga bisa dilakukan secara manual. (Andika)
Editor: Bastian Dalam mengubah tampilan bebek garputala ini, Wiwin - demikian sapaan akrab Winoto - memadukan duck fighter, teknologi dan kultur. boleh mengklaim apa saja, tapi ciri streetfighter masih terbawa sedikit dengan bagian belakang, terutama ujung jok dan sepetbor yang lancip. Termasuk juga desain lengan ayun yang panjang gaya Amerika.
Namun desain bodi, sangat kuat mencerminkan kuda lumping, apalagi congor yang doyan makan beling. Lampu depan diambil dari Yamaha Jupiter Z. Inilah racikan kombinasi teknologi dan kultur yang dimaksud sang modifikator.
Tak cuma itu. Switch kontak seperti mobil Eropa yang cukup dipencet untuk menyalakan mesin. Trus, bila melinrasi jalan gelap, lampu akan menyala secara otomatis karena sudah dilengkapi sensor cahaya.
Di sini, Wiwin juga memakai sensor start engine. Cukup dengan sekali tepuk tangan dari jarak satu meter, mesin akan menyala. Selain juga bisa dilakukan secara manual. (Andika)
Sumber :
No Response to "Kuda Lumping Berteknologi Mobil"
Posting Komentar